Kewirausahaan: Summary pertemuan 8 (Mempromosikan Produk)

Hasil gambar untuk mempromosikan produk

promosi adalah mengiklankan suatu produk atau merek, menghasilkan penjualan, dan menciptakan loyalitas merek atau brand. Ini adalah salah satu dari empat elemen dasar bauran pemasaran, yang mencakup empat P: price, product, promotion, and place atau harga, produk, promosi, dan tempat. Tujuan utama dari promosi adalah produsen atau distributor akan mendapatkan kenaikan angka penjualan dan meningkatkan profit atau keuntungan.

Menyampaikan Informasi Agar konsumen mengetahui apa yang ingin ditawarkan perusahaan, tentang keberadaan produk atau program baru, keistimewaan produk, cara memperoleh dan hal lainnya. Memposisikan Produk Agar citra produk semakin mantap tertanam dalam benak konsumen Nilai Tambah Diskon harga atau pemberian hadiah beli satu gratis satu Meningkatkan Penjualan Promosi dapat mengubah sepinya pembeli menjadi puncak penjualan produk.

Proses Pembelian Konsumen

  • Mengenali kebutuhan
  • Mencari informasi
  • Evaluasi alternatif
  • Keputusan membeli
  • Evaluasi pasca pembelian

Bauran Promosi

Kombinasi media untuk mempromosikan produk seperti periklanan, penjualan langsung, promosi penjualan, hubungan masyarakat

Periklanan

Hasil gambar untuk periklanan

Iklan adalah media promosi yang dibayar oleh perusahaan untuk mempromosikan produk atau jasa kepada publik atau calon pelanggan.

  • Iklan Persuasif adalah strategi mempengaruhi konsumen melalui kualitas produk agar konsumen mau membeli produk kita. bukan produk perusahaan lain.
  • Iklan Perbandingan adalah strategi beriklan dengan membandingkan dua produk atau lebih secara langsung.
  • Iklan Pengingat adalah strategi beriklan untuk mengingatkan ke konsumen tentang keberadaan produk kita.

Media Iklan

Hasil gambar untuk media iklan

Penjualan Langsung

  • Penjualan pribadi adalah penjualan yang melalui proses tatap muka langsung antara penjual dan pembeli. keuntungannya adalah dapat dibangun hubungan pribadi dan rasa percaya antara pembeli dan penjual, menjalin komunikasi interpersonal, dan pembeli dapat bertanya banyak perihal produk yang ditawarkan. kerugiannya memerlukan biaya yang besar pada setiap kontak.
  • Telemarketing adalah bentuk penjualan langsung menggunakan media telepon cara ini dapat menghemat biaya kunjungan dibandingkan dengan penjualan pribadi.

Promosi Penjualan

  1. Promosi penjualan adalah kegiatan jangka pendek untuk menarik konsumen membeli produk yang ditawarkan, atau bekerjasama dengan distributor dan agen penjualan.
  2. Dapat berupa kupon, pajangan, sampel gratis, hadiah, pameran dagang, kontes dan undian.

Leave a comment